Assalamualaikum...
Bapak Ibu guru peserta PIT 6 pasti sekarang sudah kecanduan ngeblog? Sama dong. Untuk itu aku punya cara jitu lho supaya kita bisa berkarya dimana saja dan kapan saja. Tidak terbatas ruang dan waktu. Ups... Tetap harus ingat waktu ya. Menulis itu penting tapi tidak boleh mengesampingkan kepentingan lainnya. Betul?
Mengingat inspirasi bisa muncul di mana saja dan kapan saja. Sebaiknya segera ditulis agar tidak menguap dan menghilang. Buku, alat tulis atau laptop tidak selalu dibawa, lalu? Manfaatkan saja benda yang selalu kita genggam yaitu android.
Memang bisa?
Ada yang bertanya begitu? Bisa dong... Caranya juga mudah lho. Kita bisa buka google dan ngeblog di web blogger super mini yang cerita serunya ada di sini. Atau kita bisa ngeblog dengan aplikasi blogger yang mudah digunakan dan tidak kalah serunya.
Mau tahu caranya? Cekidot...
Memang bisa?
Ada yang bertanya begitu? Bisa dong... Caranya juga mudah lho. Kita bisa buka google dan ngeblog di web blogger super mini yang cerita serunya ada di sini. Atau kita bisa ngeblog dengan aplikasi blogger yang mudah digunakan dan tidak kalah serunya.
Mau tahu caranya? Cekidot...
Download dulu aplikasi blogger di playstore kemudian install. Jadi nanti kita tidak masuk blogger versi web melalui google ya...
Sign in atau masuk menggunakan akun blogger Anda. Ulala... Sudah siap berkarya! Jika sudah ada ide, langsung saja GO! Menuliskannya dan menginspirasi jutaan penikmat bacaan dunia maya.
![]() |
Blogger di Playstore |
Bagi yang memerlukan tutorialnya bisa menonton video "Ngeblog di Android Yuk!" di bawah ini terlebih dahulu.
Kelemahan aplikasi ini adalah kurang mendukung untuk unggah gambar atau video. Lalu bagaimana? Tulis saja semua materi di aplikasi blogger ~aku biasanya begitu~, jika sudah selesai barulah membuka blogger versi web di google, berikan sentuhan akhir dengan unggah gambar atau video agar postingan tambah menarik.
Ngeblog jadi mudah, berkarya jadi bisa dimana saja dan kapan saja. Selamat ngeblog dan ceritakan kisahmu.
Ngeblog jadi mudah, berkarya jadi bisa dimana saja dan kapan saja. Selamat ngeblog dan ceritakan kisahmu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar